GELAR Champion Honda DBL 2010 D.I. Jogjakarta Series kembali bersandar di Jalan Sabirin Kotabaru. SMA Stella Duce I (Stece) kembali merebut trofi Honda DBL.
Gelar kali kedua ini diraih setelah di partai final 2 Mei 2010 kemarin mengalahkan SMA Santa Maria (Stama) dengan skor akhir 62-34. Keberhasilam Stece mempertahankan mahkota jawara itu telah diprediksi sejak kuarter awal. Meski sempat mendapat perlawanan sengit dari lawannya, Stece akhirnya mampu membuktikan masih layak menjadi kiblat pembinaan olahraga basket di Jogjakarta.
Pertarungan dua tim Stece VS Stama cukup ketat. Meski tidak diunggulkan, di awal kuarter pertama Stama mampu memberikan perlawanan sengit pada Stece. Stefani Maria beberapa kali sempat berhasil mencetak poin dengan mudah melalui strategi fast break. Hingga quarter pertama berakhir, Stece hanya mampu unggul 15-9.
Strategi fastbreak ini dibaca Pelatih Stece Jeremia Abadi Tarigan. Pria yang masuk menjadi League-DBL First Team Honda DBL 2010 untuk pelatih tim putri itu akhirnya memasang satu pemain untuk mengawal setiap pergerakan Stefani. Strategi ini cukup berhasil. Dengan pengawalan ketat, Stefani tidak mampu lagi dengan mudah mencetak poin ke keranjang Stece.
Abadi mengaku keberhasilan timnya di partai final itu berkat kekompakan yang ditunjukkan Dewi Kartikasari dkk selama empat kuarter. ”Di awal-awal kuarter tadi memang anak-anak harus adaptasi dulu. Setelah cukup beradaptasi mereka bisa menjalankan intruksi saya dengan baik,” papar Abadi.
Stamina anak-anak Stece memang patut diacungi jempol. Hampir selama pertandingan, anak-anak Stece tak kendor semangat bermainnya. Dukungan ratusan suporter mampu menyihir kekuatan Stece. Kekalahan Stama membuyarkan impiannya menjadi juara baru Honda DBL tahun ini.
sumber Foto: dblIndonesia
No comments:
Post a Comment